Header Ads

Review Xiaomi Redmi 2 Prime

Kali ini saya akan membahas sebuah smartphone keluaran terbaru dari vendor yang sedang naik daun yaitu Xiaomi, mungkin kalian sudah akrab dengan Xiaomi Redmi dan Xiaomi Redmi 2. Jadi saya akan bahas saudara kembar dari keduanya yaitu Xiaomi Redmi 2 Prime.

Xiaomi Redmi 2 Prime

Awal kemunculannya, smartphone satu ini, banyak menuai rumor seputar perihal peningkatan hardrware dari sisi RAM dan prosesor. Benar saja, akhirnya Xioami resmi merilis smartphone Redmi 2 Prime, penerus dari Redmi 2 dengan beberapa peningkatan.
Konsistensi Xioami menggenjot penjualan smartphone pada tataran entry level, tampaknya kembali ingin dilanjutkannya melalui perangkat ini. Seperti apa kekuatan Redmi 2 Prime.

DESAIN

Pada sisi desain, sekilas diperhatikan tak terlalu banyak perubahan pada Redmi 2 Prime dibandingkan dengan gawai-gawai sebelumnya, yakni Redmi 1S dan Redmi 2. Varian Redmi 2 dan Redmi 2 Prime, bisa dikatakan sangat mirip. Smartphone yang mampir di meja ulik Okezone berwarna abu abu metalik.
bobotnya pun tak terlalu berat, namun 2 Prime dikatakan memiliki massa yang lebih ringan dibanding pendahulunya . Sementara bezel yang digunakan pada smartphone ini cukup tebal. Dibagian atas sebelah kanan, terdapat lubang headphone audio jack 3,5 mm. Adapun pada bagian bawahnya, port USB konektor type B menyudut pula di sebelah kanan.

Xiaomi Redmi 2 Prime

Sisi kanan terdapat tombol volume dan power. Sementara pada sisi kiri, tidak ada tombol fisik sama sekali.
Redmi 2 Prime pun masih menggunakan tiga buah softkey seperti pendahulunya, antara lain untuk keperluan back, home, dan recent app. Persis di bawah tombol home, muncul lampu LED untuk notifikasi.

PENINGKATAN SPESIFIKASI

Mungkin alasan dinamakan Prime adalah karena ponsel pintar ini menawarkan peningkatan pada aspek RAM dan memori internal. Redmi 2 Prime dirancang menggunakan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Meningkat dua kali lipat dibanding pendahulunya, Redmi 2. Menilik lebih dalam, dari 16 GB memori internal yang disediakan, Redmi 2 Prime telah menelannya untuk sistem sebesar 4 GB. Sehingga yang tersisa sekira 12 GB saja.

Xiaomi Redmi 2 Prime

Namun tenang saja, smartphone ini memiliki slot microSD eksternal yang dapat dimaksimalkan daya tampungnya hingga 32 GB. Ditambah lagi, 2 Prime juga support fitur USB OTG. Sekilas diperhatikan, enchancement pada Redmi 2 Prime hanyalah sebatas itu saja. Dengan melebihkannya pada sektor tersebut, pengguna dikenakan biaya tambahan sekira Rp300 ribuan, jika ingin memboyongnya. Sebab Redmi 2 dibanderol sekira Rp1,5 juta sementara 2 Prime dihargai Rp1,8 juta.

Xiaomi Redmi 2 Prime

Spesifikasi mesin lainnya masih sama dengan smartphone sebelumnya, yakni prosesor Snapdragon 410 64 bit, 4G dual SIM, layar 4,7 inci IPS LCD, dan kamera 8 MP (belakang) dan 2 MP (depan), dan layar HD 720 x 1280.

SISTEM OPERASI DAN USER INTERFACE

Satu hal yang mungkin masih minor (kurang) dari perangkat ini adalah sistem operasi yang digunakannya. Disaat vendor lain telah berlomba-lomba memperbaruinya smartphone-nya dengan OS teranyar dari berbagai plaftform, seperti Android 6.0 Marsmallow, iOS 9 maupun Windows 10, Redmi 2 Prime tampaknya masih sangat setia dengan OS Android 4.4.4 KitKat (KTU84P) 32-bit.

Seperti diketahui dengan hadirnya Android 6.0, Android robot coklat itu tampak seolah telah usang untuk digunakan. Selain itu pun arsitektur komputasi 64-bit yang telah disematkan pada perangkat ini, akan useless alias mubazir sebab OS-nya masing menggunakan arsitektur 32 bit.

Xiaomi Redmi 2 Prime

Sementara pada tampilan antarmuka, pada awal-awal rumornya, Redmi 2 Prime diperkirakan akan langsung secara MIUI 7 secara default. Tetapi perkiraan itu meleset, smartphone ini masih menggunakan "baju" MIUI 6. Ketika pertama kali menghidupkan smartphone dan menyalakan Wi-Fi, sistem akan langsung meminta update user interface menuju seri MIUI 6.7.1.0 KHJMCIH. Adapun versi sebelumnya yakni 6.5.2.0 (KHJMICD). Meski demikian, tampilan antarmuka MIUI 7 nantinya bisa juga dinikmati oleh smartphone ini
Dan bagi kawan-kawan yang tertarik dan ingin merasakan serta penasaran dengan fitur smartphone satu ini langsung beli aja di counter hp terdekat atau biar lebih gampang saya sertakan di samping kanan link menuju pusat belanja online terpercaya, buruan beli sebelum kehabisan.
Semoga bermanfaat.

1 komentar:

  1. lumayan juga kameranya 8 mp, bbrp waktu yang lalu habis jalan-jalan sama temen, hp nya ini, eh hasil kameranya keliatan lebih jernih dan lebih bagus ketimbang hp gue si samsang hehehe

    BalasHapus

Silahkan Sobat berkomentar sebanyak-banyaknya dengan syarat :
1. Berkomentar sesuai dengan tema artikel
2. Jangan berkomentar SARA dan Porno
3. Jangan berkomentar menggunakan LINK AKTIF
Berkomentarlah dengan sopan karena komentar sobat tidak akan di moderasi.